Tiada kata-kata seindah firman Tuhan, tiada alunan nyanyian s'indah pujian2 surga,dan tiada keindahan seindh kebersamaan pemuda-pemudi dalam satu iman seturut jalan Yesus Kristus.


GEREJA KRISTEN PROTESTAN SIMALUNGUN (GKPS)
Pengakuan Pemerintahan RI, Dep Agama No 149 tgl 10 Juli 1989
Anggota Persekutuan Gereja di Indonesia (PGI)
Jemaat Lubang Buaya
Jl. Pelita Rt.002/012 Kel.Lubang Buaya- Jakarta Timur
Ketua/P.Jemaat : Jl. Kenanga XII Blok K 8/9 Duta Indah Telp. 8480041
Sekretaris : Jl. Duta Indah Raya H 1/8 Pondok Gede Telp 8465274

~~~~~Salam Sejahtera Buat Kita Semuanya.~~~~~

PA Pemuda GKPS Lubang Buaya,Sukabumi, 9 April 2011


"Sehati,Sepikir,dalam Satu Kasih, Satu Jiwa, Satu Tujuan dalam Kepemudaan"
(Filipi 2:2b; bdk. Roma 12:9-21)
Oleh : Pdt Albert H Purba

Syalom Pemuda GKPS semuanya disini kami hanya ingin berbagi pengalaman dengan pemuda-pemudi GKPS dan hanya sekedar Share kepada teman-teman pemuda sekalian. Pada tanggal 9 April 2011 bertempat di Sukabumi disebuah Villa nan indah dan mempesona pemandangannya dengan udara dingin yang sejuk jauh dari polusi dan aroma alam yang begitu terasa di udara pada saat itu. Nah disini kami mengadakan kebaktian pada malam hari dimana di acara tersebut kami sedikit membuat tanya jawab serta cara membuat agar kami selalu berfikir positif (Positive Thinking). Dengan diarahkan oleh Gita Saragih (Bendahara), dan MC acara Selvy Damanik serta Pengkotbah Bapak Pdt Albert H Purba yang katanya di Jakarta lagi mengadakan Study. Nah tidak usah panjang lebar lagi mari kita masuk ke pokok Point2 dari tema kita pada malam itu "Sehati,Sepikir dalam Satu Kasih, Satu Jiwa, Satu Tujuan dalam Kepemudaan". inilah pokok-pokok dari PA kami malam itu. Semoga kita dapat mengamalkan dan menjalankan di kehidupan kita semasa muda ini.
  1. Pada saat itu, Paulus mendengar bahwa di jemaat Filipi sudah muncul gejala atau tanda-tanda "perpecahan" di dalam jemaat. Hal utama yang memicu perpecahan adalah : Egoisme yang meninggi (aku, bukan kita) dan Aroganisme (kesombongan, ingin menonjol supaya dipuji-puji). Oleh sebab hal-hal yang utuh dan sejati yakni: Sehati-Sepikir. Perwujudan sehati sepikir ini hendaklah dinyatakan melalui kesatuan Kasih (saling mengasihi), Kesatuan Jiwa (satu pikiran (visi)),dan Kesatuan misi (satu tujuan). Kondisi yang seperti inilah menjadi idaman  (yang menyempurnakan sukacita ) Paulus.
  2. Menurut Paulus, resep jitu untuk menciptakan kondisi itu (sehati-sepikir) adalah: dengan meneladani KERENDAHAN HATI (Toruh ni Uhur) Yesus, Tuhan kita.
    • "Tidak menganggap kesetaraan dengan Allah itu sebagai milik yang Harus dipertahankan" (ayat 6) =>Allah Menjadi Manusia.
    • "Mengosongkan diri-Nya sendiri, dan mengambil rupa seorang hamba" (ayat 7) => Menjadi manusia sederhana (hamba).
    • "Merendahkan diri-Nya dan taat sampai mati, bahkan sampai mati di kayu salib" (ayat 8) => Menjadi manusia fana (mati), menderita dan terkutuk.
   3. Dari model kerendahan hati Yesus ini, ada dua keteladanan yang utama:
    • Ketaatan kepada Allah, dan (Visi = landasan teoritis)
    • Kasih yang berkorban kepada manusia (Misi = landasan praktis)
   4. Dalam komunitas yang mulai terperangkap dalam "Egoisme" dan "Aroganisme" di jemaat Filipi itu,
       Paulus menyampaikan beberapa nasihat praktis (ayat 3-4):
  • Tidak mencari kepentingan sendiri
  • Tidak mencari-cari pujian yang sia-sia
  • Menganggap orang lain lebih utama dari pada dirinya sendiri.
  • Memperhatikan kepentingan orang lain.
   5. Hasil akhir dari ketaatan dan pengorbanan Yesus adalah: Dia DITINGGIKAN dan di muliakan 
       oleh Allah Bapa (ayat 9-11). Allahlah yang memberi nilai akhir (mengapresiasi)secara    sempurna  atas apa yang telah kita perbuat dalam kerendahan hati.
   6. Kalaupun diperbandingkan dengan nasihat Paulus pada jemaat Roma (pasal 12:9-21) untuk menjalin sehati-sepikir, maka model aksi pasti akan berujung kepada KASIH yang peduli dan berbagi (Care and Share) . Cobalah....untuk PEDULI dan BERBAGI, maka akan tercipta suatu komunitas (seksi pemuda) yang hidup dalam harmoni: satu kasih, satu jiwa dan satu tujuan. Maka Buktikan...!!!!!
Itulah hasil PA kami pada malam itu, dengan suasana yang senang dan gembira dimana kami telah dibekali suatu firman yang begitu indah dalam kepemudaan ini yang mana kita tidak bisa menebak apa yang akan terjadi dalam kehidupan pemuda selama melakukan kegiatan kepemudaan ini. Yang pastinya ini dari kehidupan dalam kepemudaan ini agar tidak terpecah belah adalah KASIH, dan selalu BERFIKIR POSITIF. 
Gimana teman-teman seiman dan yang berjiwa muda bisakah kita melaksanakan semua itu. Kita PASTI bisa melakukan dan melaksanakan itu semuanya. Amin.....


1 comments:

vie ndut damanik said...

Luar Biasa apa yg sudah didapat PGKPS Lubang Buaya..
Mari kita aplikasikan hal tersebut..
Keinginan, kerinduan, harapan menjadi "SATU" biarlah itu terwujud di dalam Kristus..
HIDUUUUP 3S!!!
(Sehati, Sepikir, Satu Tujuan)

Post a Comment

Mari Budayakan Untuk Berkomentar